LAPORAN TEKNIS PENELITIAN PERMODELAN EKONOMI MAKRO PEMBANGUNAN KELAUTAN DAN PERIKANAN INDONESIA
Penelitian Permodelan Ekonomi Makro Pembangunan Kelautan dan Perikanan Indonesia yang dilakukan pada tahun 2014 ini adalah kegiatan lanjutan dari kegiatan tahun sebelumnya yang berjudul “Permodelan Dampak Kebijakan Kelautan dan Perikanan (KP) Pada Indikator-Indikator Keberlanjutan Terkait Kebijakan Blue Economy”. Adapun hal mendasar yang menjadi tujuan utama dari dilakukannya penelitian serupa pada tahun 2014 ini adalah untuk menyempurnakan model Computable General Equilibrium (CGE) yang telah dibangun pada 2013 lalu. Usaha penyempurnaan tersebut dirasa harus dilakukan karena bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan model dalam melakukan analisis, melalui semakin luasnya spektrum analisis dampak kebijakan KP di tingkat mikro/komoditas yang dapat dilakukan oleh model yang telah dibangun.
B1801949 | Koleksi Digital | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available