FERMENTASI TEPUNG KEPALA UDANG DENGAN ENZIM KITINASE
Limbah udang (kepala udang) merupakan salah satu sumber protein alternatif untuk pakan ikan yang memiliki kadar kitin yang cukup tinggi, sehingga tingkat kecernaannya rendah. Fermentasi dengan enzim kitinase berpotensi menurunkan kadar kitin dalam tepung kepala udang. Percobaan ini bertujuan untuk mendapatkan hasil dari teknik fermentasi tepung kepala udang dengan menggunakan enzim kitinase yang diproduksi dari isolat bakteri Aeromonas sp. (G) terhadap komposisi proksimatnya. Fermentasi tepung kepala udang dilakukan selama 2 hari pada suhu ruang 30C. Hasil analisis menunjukkan adanya penurunan kadar serat kasar yaitu kontrol (tanpa fermentasi) 29,34% dan yang difermentasi menjadi 23,34%, kadar protein kasar juga ada penurunan yaitu kontrol 20,90% dan 18,47% sedangkan kadar lemak penurunannya dari 1,45% menjadi 0,96%.
B1707159 | Koleksi Digital | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available