Text
Tahun Kunjung Museum 2010 Gerakan Nasional Cinta Museum
Momentum awal untuk memulai Gerakan Cinta Museum yang akan dilaksanakan selama lima tahun (2010 – 2014) adalah Tahun Kunjung Museum 2010 yang dicanangkan pada tanggal 30 Desember 2009 oleh Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Republik Indonesia, Jero Wacik. Program Tahun Kunjung Museum 2010 yang didukung dengan berbagai kegiatan di museum seluruh Indonesia tersebut, bertujuan untuk meningkatkan wisatawan, baik domestik maupun asing melalui museum, memperbesar jumlah pengunjung museum, serta meningkatkan apresiasi dan kepedulian masyarakat terhadap warisan budaya bangsa.
Dengan adanya Program Tahun Kunjung Museum yang dibarengi dengan mereposisi museum diharapkan masyarakat akan lebih bergairah untuk berkunjung ke museum sehingga museum menjadi lebih semarak dan “hidup” dalam pengelolaannya, dan dengan adanya Program Gerakan Cinta Museum diharapkan pada 2014 akan terwujud museum Indonesia yang menarik dan informatif serta mampu memenuhi kebutuhan masyarakat.
B1201661 | 379.822 IND t | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available