Text
Untukmu Kami Hadir
Proses globalisasi yang telah masuk ke tengah relung jantung kehidupan masyarakat Indonesia telah turut mendorong Tenaga Kerja Indonesia (TKI), termasuk perempuan, untuk mengadu keberuntungannya di luar negeri. Ribuan TKI berangkat ke negara-negara Timur Tengah, Malaysia, Hongkong, Taiwan dan lain-lain negara maju, untuk menggais rezeki yang tidak mungkin diperolehnya di tanah air. Sebagian berangkat melalui prosedur resmi, tetapi tidak kurang pula yang berangkat secara ilegal. Tidak semua sukses menggapai mimpinya. Tidak kurang yang mengalami pelecehan seksual, penyiksaan dan bahkan pulang ke tanah air dengan membawa penderitaan. Yang berangkat secara ilegal, dideportasi setelah menjalani hukuman di negara asing. Sementara itu, kekerasan terhadap anak, perempuan dan orang tua di tanah air sendiri semakin menampakkan wajahnya kepermukaan. Siapa yang harus bertanggung jawab dengan berbagai masalah sosial itu? Undang-Undang Dasar 1945 dan berbagai peraturan lainnya mengamanatkan kepada pemerintah untuk menangani masalah sosial yang semakin kompleks itu. Untuk itu pemerintah mendirikan Departemen Sosial sebagai pelaksana amanat Undang-Undang itu. Dengan sekilas buku ini melukiskan berbagai upaya, strategi dan program yang dirumuskan oleh Departemen Sosial, melalui Direktorat Jenderal Bantuan dan Jaminan Sosial dalam upaya mengatasi dan memecahkan masalah sosial yang berkaitan dengan Korban Bencana Alam, Korban Bencana Sosial, Korban Kekerasan dan Pekerja Migran, Jaminan Kesejahteraan Sosial, dan Pengumpulan dan Pengelolaan Sumber Dana Sosial. Selain menggunakan sejumlah besar dokumen, buku ini juga dilengkapi dengan serangkaian wawancara yang dilakukan di berbagai daerah di Indonesia. Untuk menjadikan buku ini lebih berharga dalam rangka menambah pengetahuan tentang kiprah dan kegiatan Direktorat Jenderal Bantuan dan Jaminan Sosial, sekitar duapertiga buku berisi foto-foto yang berkaitan dengan kegiatan tersebut.
B1005472 | 342.734 IND u (1) | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
B1005473 | 342.734 IND u (2) | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available