Text
RANCANG BANGUN ALAT PENGASAPAN IKAN SISTEM ROTARY DENGAN FILTRASI ASAP MENGGUNAKAN SIKLON SEPARATOR
Ikan merupakan salah satu produk pangan yang memiliki kadar air yang cukup tinggi sekitar 60 sampai 70% sehingga ikan cepat sekali mengalami proses pembusukan, oleh karena itu perlu penanganan yang baik agar ikan tetap terjaga kualitasnya, ada beberapa cara untuk menangani kualitas ikan agar terjaga kualitasnya sampai ketangan konsumen salah satunya melalui pengasapan yang bertujuan untuk memperoleh waktu simpan ikan yang lebih lama dan memberikan aroma serta warna kecoklatan yang khas pada ikan serta memberi cita rasa yang khas dan lezat pada daging ikan yang diasapi (Wibowo, 1996).
Pengolahan ikan asap di Sorong masih melakukan kegiatan pengolahan ikan asap secara konvensional yaitu ikan yang akan diasapi diletakan diatas dua batang besi yang disusun menyerupai rak-rak yang tersusun diatas tungku pembakaran dengan jarak 40 sampai 50 cm. Masalah yang dihadapi oleh para pelaku usaha pengasapan ikan di Sorong yaitu tidak boleh melakukan kegiatan pengasapan ikan diwaktu siang ataupun sore hari, para pelaku usaha di izinkan oleh warga sekitar boleh melakukan kegiatan pengasapan ikan pada waktu malam hari yaitu pada pukul 11.00 malam hingga waktu menjelang subuh. hal ini dikarenakan asap yang dihasilkan pada saat proses pengasapan berlangsung mengganggu masyarakat serta mencemari lingkungan sekitar, selain itu volume asap yang banyak juga sudah tentu mengganggu pelaku usaha itu sendiri seperti mata perih dan menggangu pernapasan sehingga lama kelamaan akan mengakibatkan infeksi saluran pernapasan (INSPA).
Oleh karena itu diperlukan suatu inovasi teknologi alat pengasapan ikan, yang ramah lingkungan, aman, nyaman, mudah digunakan, serta biaya yang relatif terjangkau. sehingga dapat mengatasi masalah yang dihadapi oleh pelaku usaha pengasapan dan dapat meningkatkan produktifitas ikan asap serta dapat menghasilkan ikan asap yang sesuai standar keamanan pangan.
B23000107 | TES 664.951.31 NUR r | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available