SELEKTIVITAS MATA JARING BUJUR SANGKAR (SQUARE MESH WINDOW) PADA ALAT TANGKAP CANTRANG DI PERAIRAN LAUT JAWA, (J. Lit. Perikan. Ind. Vol.20 No.3 September 2014)
Penelitian selektivitas alat tangkap cantrang dilakukan dengan memasang BRD/ square mesh window di bagian kantong jaring. Upaya rancang bagun jaring cantrang yang lebih selektif dilakukan melalui ujicoba pengoperasian secara langsung di lapangan. Untuk mengetahui tingkat kelolosan ikan muda (juvenil berukuran kecil) melalui square mesh window menggunakan metode cover cod end. Penelitian dilakukan di Brondong, Lamongan Jawa Timur di 39 stasiun penangkapan.
Selama penelitian, rata-rata laju tangkap cantrang yang dilengkapi dengan perangkat square mesh window 2 inci, 3 inci dan 4 inci masing-masing berkisar 54,03 - 101,34 kg/tarikan, 36,84 -72,34 kg/tarikan dan 46,51 - 99,98 kg/tarikan dari subtotal tangkapan. Tingkat pelolosan cantrang yang dilengkapi square mesh window 2 inci, 3 inci dan 4 inci masing-masing berkisar antara 4,13- 9,06% ,7,66 - 10,47% dan 14,94 - 39,80%. Perangkat square mesh window berukuran 3 inci (7, 62cm) dan 4 inci (10,16 cm) efektif dalam meloloskan ikan-ikan berukuran kecil.
B1707062 | Koleksi Digital | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available