LAPORAN TEKNIS PENELITIAN T.A 2014 KAJIAN PENGEMBANGAN USAHA KELAUTAN DAN PERIKANAN PADA KAWASAN MP3EI DAN MENINGKATKAN FUNGSI KEK BITUNG
Penelitian ini bertujuan (1) mengkaji kelengkapan dan efektifitas kebijakan dan regulasi yang terkait dengan MP3EI dan KEK Bitung di sektor KP, (2) menganalisis keterkaitan peran dan fungsi MP3EI dan KEK Bitung, (3) mengkaji faktor-faktor yang mempengaruhi pengembangan usaha KP, dan (4) merumuskan rekomendasi kebijakan pengembangan usaha KP terkait dengan MP3EI dan KEK Bitung. Penelitian dilakukan di tiga lokasi Koridor MP3EI lokasi Sulawesi, yaitu Kota Bitung, Kota Kendari dan Kota Makassar. Penelitian ini mencakup tiga aspek kajian yang berbeda, yaitu aspek regulasi dan kebijakan, ekonomi, akses dan distribusi manfaat SDKP, dan sosio-kultur. Rekomendasi kebijakan terkait regulasi untuk melaksanakan program MP3EI: (1) Merevisi regulasi UU No.2/2012, yang mengatur pelaksanaan pengadaan tanah; (2) Melakukan sosialisasi yang komprehensif dan reguler mengenai program MP3EI kepada daerah, dengan memperbanyak personil pusat (KKP) yang kompeten untuk melaksanakannya; (3) Membantu maupun memfasilitasi daerah untuk mendapatkan ivestasi dalam mencapai tujuan MP3EI.
B1707051 | Koleksi Digital | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available