PENGUKURAN PANJANG BERAT IKAN NILA (Oreochromis niloticus) DI DANAU LINDU, SULAWESI TENGAH
Perikanan ikan nila pada saat ini sangat menunjang perekonomian masyarakat, seiring dengan banyaknya permintaan, hasil tangkapan juga semakin meningkat. Danau Lindu merupakan danau bertipe tektonik yang terletak di Kecamatan Kulawi, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Kecamatan Kulawi merupakan kecamatan terbesar di Kabupaten Sigi dengan luas 1053,56 km2 atau 20,28% dari total wilayah Kabupaten Sigi. Aktifitas perikanan yang dijumpai di danau Lindu adalah penangkapan ikan. Akan tetapi aktifitas penangkapan hanya dapat dilakukan enam bulan sekali karena adanya hukum adat didaerah tersebut yang mengatur kegiatan penangkapan ikan, sebagai bentuk kearifan lokal untuk kelestarian ikan yang hidup di danau tersebut. Penulisan makalah ini bertujuan untuk memberikan informasi hasil pengukuran panjang berat ikan nila yang hidup di perairan danau Lindu, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Hasil dari penelitian ini yaitu bahwa hasil tangkapan ikan nilai mempunyai ukuran relatif kecil pada bulan Februari dan Mei, dan mempunyai ukuran relatif besar pada bulan Juli dan Oktober.
B1707461 | Koleksi Digital | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available