PENGUKURAN SALINITAS, TOTAL DISSOLVED SOLID (TDS) DAN TURBIDITAS DI WILAYAH PESISIR KABUPATEN KUBU RAYA, KALIMANTAN BARAT
Kawasan pesisir Kabupaten Kubu Raya termasuk dalam Delta Kapuas, dimana di dalamnya mengalir Sungai Kapuas dan anak Sungai Kapuas (Sungai Landak, Mendawah, dan Linda). Perairan pesisir tersebut berhubungan dengan laut terbuka, dan pengaruh air tawar sangat tinggi pada muara sungai. Adanya perbedaan pengaruh air tawar dan air laut serta erosi yang cukup tinggi dari Sungai Kapuas diduga berpengaruh pada sifat fisika-kimia perairan terutama salinitas, total dissolved solid (TDS) dan turbiditas. Pengukuran salinitas, TDS dan turbiditas dapat dilakukan dengan berbagai cara dan peralatan. Salah satu alat yang dapat digunakan adalah Water Quality Checker dimana untuk menjamin keakuratan dan ketepatan data maka alat tersebut harus dikalibrasi sebelum digunakan, dan dilakukan pengecekan antara secara rutin dan terkontrol sehingga didapatkan data yang tepat dan representatif. Tujuan dari penulisan makalah ini adalah mengetahui parameter salinitas, total dissolved solid (TDS) dan turbiditas di perairan pesisir Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat dan cara pengukurannya dengan instrumen Water Quality Checker termasuk prosedur untuk pelaksanaan cek antara.
B1801835 | Koleksi Digital | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available