IDENTIFIKASI BAKTERI YANG DIISOLASI DARI RUMPUT LAUT YANG TERSERANG PENYAKIT ICE-ICE
Identifikasi dilakukan terhadap isolat bakteri dari rumput laut jenis (Kappaphycus alvarezii) yang terserang penyakit ice-ice dan air laut sebagai media budidayanya. Berdasarkan hasil uji secara morfologi dan biokimia dari isolat bakteri tersebut, didapatkan 4 jenis bakteri yang termasuk dalam golongan bakteri gram negatif yaitu Chromobacterium, Acinetobacter (dominan), Flavocytofaga, Vibrio. Bakteri tersebut juga didapatkan pada air laut, sehingga ada kecenderungan bahwa bakteri yang terdapat pada air laut menginfeksi rumput laut yang luka sehingga menyebabkan penyakit ice-ice.
B1707166 | Koleksi Digital | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available