PENGUKURAN DAN ANALISIS NILAI HAMBUR BALIK AKUSTIK UNTUK KLASIFIKASI DASAR PERAIRAN DELTA MAHAKAM, (J. Lit. Perikan. Ind. Vol.19 No. 3 September 2013)
Substrat dasar perairan memiliki peranan yang penting bagi organisme akuatik. Perubahan kualitas substrat akan mempengaruhi komposisi organisme bentik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghitung nilai hambur balik akustik dasar perairan dengan menggunakan teknologi hidroakustik sistem bim terbagi dan mengklasifikasikan substrat dasar perairan. Pengumpulan data dilakukan pada bulan Maret 2012 di Delta Mahakam, Kalimantan Timur menggunakan instrumen hidroakustik SIMRAD EY60 dengan frekuensi operasi 120 kHz. Pengambilan contoh substrat digunakan untuk data validasi menggunakan van veen grab. Hasil penelitian ini menggambarkan nilai hambur balik permukaan (SS) untuk pasir (-12,97 dB), pasir berlumpur (-13,96 dB), lumpur berpasir (-15,64 dB), dan lumpur (-19,25 dB). Hal ini juga menunjukkan bahwa substrat pasir memiliki tingkat kekerasan dan ukuran butir yang lebih besar dibandingkan jenis substrat lumpur substrat. Pada akustik nilai hambur balik pasir akan lebih tinggi dibandingkan lumpur.
B1801546 | Koleksi Digital | Archivelago Indonesia Marine Library - Perpustakaan Kementerian Kelautan dan Perikanan | Available |
No other version available