Maluku Utara pernah menjadi kawasan terpenting di Indonesia. Rempah-rempah yang dihasilkannya membuat bangsa-bangsa Eropa datang dari jauh dan mengubah sejarah kepulauan Nusantara. Karena itu, memahami sejarah Maluku Utara berarti memahami sebagian inti sejarah Indonesia.rnrnBuku ini menyajikan catatan sejarah Maluku Utara selama 7 abad (1250-1950) yang lengkap dan menyeluruh. Di dalamnya diceritakan sepak terjang kerajaan-kerajaan Maluku Utara menghadapi Portugis, Spanyol, Inggris, dan Belanda; persaingan Ternate dan Tidore memperebutkan pengaruh di Indonesia Timur dari Sulawesi sampai Papua; sampai peran Maluku Utara dalam Perang Dunia II dan masa-masa awal Republik Indonesia. Juga tampil tokoh-tokoh penting dalam sejarah Maluku Utara seperti Sultan Babullah dari Ternate, Sultan Nuku dari Tidore, Franciscus Xaverius, Alfred Russel Wallace, dan lain-lain. Semua disarikan dari berbagai sumber primer dan disampaikan dalam bahasa yang sederhana dan asyik dibaca, mengajak pembaca merasakan kembali masa jaya dan pergolakan di Kepulauan Rempah-rempah, Moloku Kie Raha.rn